Dandim 0406/Lubuklinggau Hadiri Wisuda Akbar Santriwan dan Santriwati LPPTKA BKPRMI Bersama DPW BKPRMI dan Gubernur Sumatera Selatan melalui Telecomfren.

Beranda483 Dilihat

Lensa Garuda, Lubuklinggau – LPPTKA BKPRMI Kota Lubuklinggau menggelar Wisuda Akbar jumlah peserta mencapai 450 santriwan dan santriwati TKA/TPA, di Masjid Agung As-Salam Kota Lubuklinggau, Sabtu (18/12/2021).

Wisuda Akbar ini diikuti 439 Santriwan dan Satriwati TKA/TPA Se-Kota Lubuklinggau acara Wisuda Akbar turut hadir Walikota Lubuklinggau yang dihadiri oleh Kabak Kesra Tarmizi Taufik,M.Si, Kapten Inf Maryono mewakili Dandim 0406/LLG , Kapolres Lubuklinggau, Kakan Kemenag diwakili M.Rais Kasubag TU Ketua MUI,Pimp Cab NU, Ketua Muhammadyah, Ketua Pengembangan Tilawatil Qur’an, Pimp.Daerah DMI, Ketua Forum Ukhuwa, dan Ketua Pondok Pesantren.

Sebagai simbol dan lambang bahwa mereka telah khatam Iqra dan dapat membaca Alquran dengan baik dan hafal bacaan solat, doa-doa pendek, dari 450 santri yang mengikuti muaqasah.

Sebelum mengikuti wisuda ini para santriwan dan santriwati sudah melakukan beberapa ujian diantaranya tertulis dan hafalan.

Walikota Lubuklinggau berikan ucapan selamat kepada Ustad, Ustadzah atas keberhasilannya pada hari ini mewisudah Santriwan dan Satriwati Kota Lubuklinggau, dalam sambutanya yang diwakili oleh Kabag Kesra Tarmizi Taufik,M.Si mengatakan, para orang tua wajib menanamkan sebuah tauhid atau agama dengan berdasarkan akhlak muqarimah.

“Wisudah hari ini memiliki makna yang sangat penting dan strategis khususnya dalam upaya meningkatkan pembinaan dan pengembangan peningkatan SDM generasi muda islam ” tuturnya

Tantangan generasi muda islam yang dihadapi masa yang akan datang sangatlah berat seiring datangnya pengaruh kemajuan jaman, pengaruh budaya asing dan dampak negatif lain akibat globalisasi, untuk itu perlu dilakukan upaya upaya dalam rangka penyelamatan tunas tunas muda bangsa, sehingga generasi muda umat islam dapat melakukan pengajaran dan pemahaman kitab suci Al-Qur’an. Pungkasnya.(Pendim 0406/LLG).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *